Tuesday, June 2, 2009

Dosa-dosa besar: Syirik Besar - kecil (Pamer/ riya’) dan Membunuh Orang (termasuk bunuh diri)

Menyekutukan Allah: 1. Syirik Besar: melakukan peribadatan atau penyembahan kepada selain Allah: kepada batu,ulama, syeh, pohon, keris, dan sebagainya. Sesungguhnya Allah tidak mengampuni dosa mempersekutukan (sesuatu) dengan Dia, dan Dia mengampuni dosa yang selain syirik bagi siapa yang dikehendaki-Nya. Barangsiapa yang mempersekutukan (sesuatu) dengan Allah, Maka Sesungguhnya ia telah tersesat sejauh-jauhnya. (An Nisaa: 116) Dan masih sangat banyak ayat lain yang menunjukkan hal tersebut. 2. Syirik kecil: ingin mendapatkan pujian atau sanjungan hal ini sering disebut riya’ atau pamer. “Jauhilah olehmu syirik kecil”. Lantas para shahabat bertanya,”Ya Rasulullah apakah syirik kecil itu?” Jawab Rasulullah SAW,”yakni pamer (riya’). Pada hari pembalasan nanti Allah akan berfirman kepada orang-orang yang riya dalam beramal,”Pergilah kamu kepada orang-orang yang memuj dan menyanjung amalmu ketik kamu masih berada di dunia. Lihatlah, apakah kamu mendapatkan pahala dari mereka”. (HR. Ahmad, Baihaqi, dan Thabrani dari ibnu Abbas). Dan beberapa hadits senada lainnya yang diriwayatkan oleh Muslim dan lain-lain.

0 comments:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com