NILAH.COM, Jakarta – Kelainan pada payudara pastilah merupakan mimpi buruk bagi perempuan. Percaya diri lenyap, dan tak jarang mempengaruhi hubungan dengan pasangan. Apa saja kelainan payudara dan bagaimana merawat payudara agar sehat dan indah? Payudara ternyata juga butuh perawatan agar bisa sehat dan indah terawat. Kelainan pada payudara timbul dalam berbagai bentuk. Ada pula yang karena faktor bawaan atau karena kelainan hormon.
Secara garis besar kelainan pada payudara terjadi karena faktor sebagai berikut:
- Infeksi payudara Infeksi ini terbagi dua: infeksi pada masa menyusui dan infeksi yang umumnya sering terjadi. Bisa akibat kuman atau virus dari luar yang masuk ke dalam tubuh. Biasanya, payudara akan membengkak dan muncul keluhan rasa nyeri. Infeksi payudara lebih sering terjadi pada perempuan yang sedang menyusui. Pasalnya, air susu ibu (ASI) merupakan media paling subur bagi pertumbuhan berbagai kuman penyakit. Jika ada hambatan dalam proses pengeluaran air susu, maka kuman jadi lebih mudah masuk. Perempuan yang sedang menyusui kerap mengeluh demam. Selain itu, payudara akan terasa sakit dan memerah. Kalau infeksi sudah parah, bisa pecah seperti bisul.
- Kelainan bawaan Payudara manusia sebenarnya seperti pada binatang. Manusia memiliki enam pasang payudara. Posisi yang akan menjadi cikal bakal payudara dimulai dari pangkal ketiak hingga selangkangan. Pada saat kehamilan 10 minggu, ini akan hilang, kecuali di kiri-kanan dada. Pada beberapa orang, fase tersebut bisa saja terhambat. Ini dapat menyebabkan tumbuh payudara lebih dari sepasang. Oleh sebab itu, beberapa peempuan memiliki payudara lebih dari sepasang. Bahkan, payudara tambahan ini kadang dilengkapi puting susu juga.
- Status Hormon Kelainan hormonal cukup sering dikeluhkan perempuan. Timbul nyeri dan pegal pada payudara. Keluhan sering terjadi menjelang atau ketika tiba masa menstruasi. Rasa sakit bervariasi, ada yang nyeri biasa, tapi ada juga yang merasa nyeri luar biasa. Payudara disiapkan tubuh untuk memproduksi air susu pada akhir masa kehamilan. Ketika menstruasi, kondisi payudara dipengaruhi oleh hormon kewanitaan. Ini yang membuat payudara terasa lebih padat dan kencang. Tak jarang disertai munculnya benjolan, selain keluar cairan dari kedua puting susu. Tapi kelainan hormonal ini merupakan reaksi wajar. Kecuali bila muncul rasa sakit yang hebat, sebaiknya segera kunjungi dokter.
Artikel lainnya:
2 comments:
mat kenal admin,petani yg sukses dan ini ada info yg bagu.
semoga bermanfaat.
Post a Comment